Melawan Sakit-Penyakit melalui Firman Allah: Mengimani
Ayat Alkitab Tentang Kesembuhan dari Penyakit
By: www.stephanustedy.com
(http://ankylosingspondylitis-indonesia.blogspot.co.id/2014/03/about-stephanus-tedy.html)
Firman Tuhan dalam Roma 10:17 mengatakan: Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus.”
Membaca Firman Tuhan dengan suara keras kepada orang yang sakit (dapat didengar dengan jelas oleh kedua pihak), akan membangkitkan iman bagi pihak yang membaca dan pihak yang mendengar. Secara fisik, penyakit adalah masalah jasmani. Tetapi kita juga bisa melawan penyakit secara rohani melalui Firman Allah.
Tujuan ayat ini adalah membangkitkan iman bahwa roh kita diperbaharui setiap hari oleh Allah Bapa. Dengan demikian, roh yang kuat akan membuat mental (jiwa) menjadi lebih kuat dibandingkan jika kita tidak berdoa dan berusaha memperkuat roh kita. Roh dan jiwa yang kuat akan memberikan semangat dan endorfin kepada tubuh kita sehingga atas anugerah Allah kita dimampukan untuk melawan penyakit kita dengan penuh harapan dan kegigihan.
Apakah berhasil? Manusia berusaha, tetapi Tuhan Allah yang menyembuhkan. Bagian kita adalah berjuang. Menjaga kesehatan. Cukup istirahat. Gizi yang sesuai. Melakukan fisioterapi. Makan obat dan suplemen secara teratur. Melakukan medical check-up. Exercise. Menjaga kebersihan diri. Memperkuat roh kita dengan selalu berdoa dengan penuh harapan. Menjaga hati tetap bergembira. Selalu bersemangat di dalam Tuhan Yesus, apapun kondisi kita.
Berapa lama?
Selama ada kesempatan.
Kita tidak boleh berdiam diri tetapi harus selalu siaga melawan pikiran negatif (panah api) dari Si Jahat dan yang muncul dari dalam diri sendiri (self-pity); dengan cara mendengarkan Firman Allah yang penuh kuasa. Ini adalah peperangan rohani yang berlangsung setiap hari dalam pikiran kita dan dalam alam roh.
Itulah
sebabnya, kami tidak pernah berkecil hati. Walaupun tubuh lahiriah kami makin
merosot keadaannya, tetapi manusia batiniah kami selalu diperbarui hari demi
hari. (2 Korintus 4:16)
6:10
Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan,
di dalam kekuatan kuasa-Nya.
6:11
Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat bertahan
melawan tipu muslihat Iblis;
6:12
karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan
pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap
ini, melawan roh-roh jahat di udara.
6:13
Sebab itu ambillah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat
mengadakan perlawanan pada hari yang jahat itu dan tetap berdiri, sesudah kamu
menyelesaikan segala sesuatu.
6:14
Jadi berdirilah tegap, berikatpinggangkan
kebenaran dan berbajuzirahkan
keadilan,
6:15
kakimu berkasutkan kerelaan untuk memberitakan Injil damai sejahtera;
6:16
dalam segala keadaan pergunakanlah perisai iman, sebab dengan perisai itu kamu
akan dapat memadamkan semua panah api dari si jahat,
6:17
dan terimalah ketopong keselamatan dan
pedang Roh, yaitu firman Allah,
6:18
dalam segala doa dan permohonan.
Berdoalah setiap waktu di dalam
Roh dan berjaga-jagalah di dalam doamu itu dengan permohonan yang tak
putus-putusnya untuk segala orang Kudus, (Efesus 6:10-20)
Ayat-ayat di bawah ini
(kutipan PL dan PB) akan lebih efektif jika dibacakan dengan suara keras setiap
hari. Tiga kali sehari. Pagi setelah mandi, siang sebelum makan siang dan malam
sebelum tidur. Kenapa harus tiga kali?. Karena “roh memang penurut, tetapi daging lemah.” (Matius 26:41b)
Tujuan ayat ini adalah
membangkitkan iman percaya bahwa roh kita diperbaharui setiap hari oleh Allah
Bapa. Dengan demikian, roh yang kuat akan membuat mental (jiwa) menjadi lebih
kuat dibandingkan jika kita tidak berdoa dan berusaha memperkuat roh kita. Roh
dan jiwa yang kuat akan memberikan semangat dan endorfin kepada tubuh kita sehingga
atas anugerah Allah kita dimampukan untuk melawan penyakit kita dengan penuh
harapan dan kegigihan.
Aku
tidak akan mati, tetapi hidup, dan aku akan menceritakan perbuatan-perbuatan
TUHAN.
(Mazmur 118:17)
PERJANJIAN LAMA
Keluaran 23:25 Tetapi kamu harus beribadah kepada TUHAN, Allahmu; maka Ia akan memberkati roti makananmu dan air minumanmu dan Aku akan menjauhkan penyakit dari tengah-tengahmu.
Mazmur 30:3 TUHAN, Allahku, kepada-Mu aku berteriak minta tolong, dan Engkau telah menyembuhkan aku.
Mazmur 41:4-5 TUHAN membantu dia di ranjangnya waktu sakit; di tempat tidurnya Kaupulihkannya sama sekali dari sakitnya. Kalau aku, kataku: “TUHAN, kasihanilah aku, sembuhkanlah aku, sebab terhadap Engkaulah aku berdosa!”
Mazmur 103:2-4 Pujilah TUHAN, hai jiwaku, dan janganlah lupakan segala kebaikan-Nya! Dia yang mengampuni segala kesalahanmu, yang menyembuhkan segala penyakitmu, Dia yang menebus hidupmu dari lobang kubur, yang memahkotai engkau dengan kasih setia dan rahmat,
Mazmur 107:20 disampaikan-Nya firman-Nya dan disembuhkan-Nya mereka, diluputkan-Nya mereka dari liang kubur.
Mazmur 118:17 Aku tidak akan mati, tetapi hidup, dan aku akan menceritakan perbuatan-perbuatan TUHAN.
Mazmur 147:3 Ia menyembuhkan orang-orang yang patah hati dan membalut luka-luka mereka;
Yesaya 53:4a Tetapi sesungguhnya, penyakit kitalah yang ditanggungnya, dan kesengsaraan kita yang dipikulnya, padahal kita mengira dia kena tulah, dipukul dan ditindas Allah.
Yesaya 58:8 Pada waktu itulah terangmu akan merekah seperti fajar dan lukamu akan pulih dengan segera; kebenaran menjadi barisan depanmu dan kemuliaan TUHAN barisan belakangmu.
Yesaya 53:5 Tetapi dia tertikam oleh karena pemberontakan kita, dia diremukkan oleh karena kejahatan kita; ganjaran yang mendatangkan keselamatan bagi kita ditimpakan kepadanya, dan oleh bilur-bilurnya kita menjadi sembuh.
Yeremia 33:6 Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan kepada mereka kesehatan dan kesembuhan, dan Aku akan menyembuhkan mereka dan akan menyingkapkan kepada mereka kesejahteraan dan keamanan yang berlimpah-limpah.
Hosea 14:5 Aku akan memulihkan mereka dari penyelewengan, Aku akan mengasihi mereka dengan sukarela, sebab murka-Ku telah surut dari pada mereka.
Maleakhi 4:2 Tetapi kamu yang takut akan nama-Ku, bagimu akan terbit surya kebenaran dengan kesembuhan pada sayapnya. Kamu akan keluar dan berjingkrak-jingkrak seperti anak lembu lepas kandang.
PERJANJIAN BARU
Matius 8:8 Tetapi jawab perwira itu kepada-Nya: “Tuan, aku tidak layak menerima Tuan di dalam rumahku, katakan saja sepatah kata, maka hambaku itu akan sembuh.
Matius 8:16-17 (16) Menjelang malam dibawalah kepada Yesus banyak orang yang kerasukan setan dan dengan sepatah kata Yesus mengusir roh-roh itu dan menyembuhkan orang-orang yang menderita sakit. (17) Hal itu terjadi supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi Yesaya: “Dialah yang memikul kelemahan kita dan menanggung penyakit kita.”
Matius 9:35 Demikianlah Yesus berkeliling ke semua kota dan desa; Ia mengajar dalam rumah-rumah ibadat dan memberitakan Injil Kerajaan Sorga serta melenyapkan segala penyakit dan kelemahan.
Matius 19:2 Orang banyak berbondong-bondong mengikuti Dia dan Ia pun menyembuhkan mereka di sana.
Markus 5:34 Maka kata-Nya kepada perempuan itu: “Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan selamat dan sembuhlah dari penyakitmu!”
Lukas 9:11 Akan tetapi orang banyak mengetahuinya, lalu mengikuti Dia. Ia menerima mereka dan berkata-kata kepada mereka tentang Kerajaan Allah dan Ia menyembuhkan orang-orang yang memerlukan penyembuhan.
Lukas 8:50 Tetapi Yesus mendengarnya dan berkata kepada Yairus: “Jangan takut, percaya saja, dan anakmu akan selamat.”
Lukas 5:17b … Kuasa Tuhan menyertai Dia, sehingga Ia dapat menyembuhkan orang sakit.
1 Petrus 2:24 Ia sendiri telah memikul dosa kita di
dalam tubuh-Nya di kayu salib, supaya kita, yang telah mati terhadap dosa,
hidup untuk kebenaran. Oleh bilur-bilur-Nya kamu telah sembuh.
0 comments:
Post a Comment